Senin, 21 Februari 2011

Canon EOS 600D Kamera DSLR Terbaru 18 Mp & Full HD Video RecordingCanon

 mengumumkan  kamera SLR digital entry level terbaru bernama EOS 600D / Rebel T3i / Kiss X5 , yang merupakan penerus Canon EOS 550D / Rebel T2i . Kamera DSLR ini dirancang untuk fotografer yang masih amatir/belajar, di mana pada 600D/T3i memiliki fitur instruksi Panduan Fitur  yang akan memandu pengguna Rebel T3i untuk fungsi yang ada dan memberikan rekomendasi untuk berbagai pengaturan dan modus Intelligent Scene Auto untuk pengguna point-and-shoot .Canon EOS 600D / Rebel T3i dilengkapi dengan sensor gambar CMOS  APS-C  18  Megapixel, prosesor gambar DIGIC 4 dan layar LCD Clear View Vari-angle 3-inci dengan lapisan anti-reflektif dan tahan noda. Kamera DSLR ini juga mampu merekam video Full HD 1080p  sampai dengan 30fps dan 3,7 fps burst shooting sampai kira-kira 34 JPEGs atau sekitar 6 RAW. Canon T3i menawarkan ISO sampai dengan 6400, modus LiveView, ditingkatkan metering dengan zona 63, Dual-layer metering sistem metering akurat antara eksposur, dan 9-titik sistem AF serta Dasar + fungsi, fungsi Multi-Aspek dan Filter Kreatif.Canon EOS 600D/ Rebel T3i  baru ini dapat bekerja dengan lensa Canon EF dan EF-S. Juga mendukung SD / SDHC dan kartu memori SDXC. Canon EOS 600 D akan datang di bulan Maret 2011 ,dan EOS 600D akan dijual dalam konfigurasi body saja pada $ 799,99 (pre-order di Amazon). Ini juga akan ditawarkan dalam versi kit lensa zoom Canon EF-S 18-55mm f/3.5-5.6 IS II  pada $ 899,99 (pre-order di Amazon), dan dalam versi kedua dengan kit lensa zoom Canon EF-S 18 – 135mm f/3.5-5.6 IS pada $ 1.099,00. (sumber)

Minggu, 20 Februari 2011

sony S1 Tablet PlayStation

Tampaknya tahun ini semua vendor beramai-ramai menyiapkan tablet. Begitu juga dengan Sony, yang dikabarkan bakal membuat tablet PlayStation yang diberi kode S1.

 Sony secara diam-diam tengah mengerjakan proyek tersebut. Nantinya, Sony S1 bakal dibekali OS Android 3.0 Honeycomb, dengan layar 9,4 inch, prosesor dual core Nvidia Tegra 2, serta kamera depan dan belakang.

 Mengikuti Xperia Play, Sony S1 bakal menjadi tablet pertama yang memiliki sertifikasi dari PlayStation. Sumber terpercaya Engadget menyebutkan, proyek ini bakal dipimpin para teknisi VAIO, PlayStation, dan Sony Ericsson.

Walau menggunakan interface Android, Sony S1 bakal memiliki desain unik dengan tampilan Android yang bisa dikustomisasi. Berikut ini adalah beberapa fitur-fitur dari tablet PlayStation, Sony S1.

Senin, 10 Januari 2011

Acer Rilis Tablet Terbaru, Acer Iconia

Acer baru saja merilis tablet/laptop sepuluh jari pertama dengan multi-touch-dua layardengan nama Acer ICONIA Touchbook di New York. Acer Iconia dirancang untuk memberikan pengalaman secara optimal multi-touch pada tablet dual-display dengan aplikasi Ring Acer, dengan touch screen dengan aplikasi yang mudah seperti Virtual Keyboard, Gesture Editor, Window Manager, dan Device Control Console.

Untuk mengakses keyboard pada layar Iconia bagian bawah, Anda hanya perlu meletakkan kedua tangan pada layar, sehingga layar dapat mendaftar ujung sepuluh jari Anda. Setelah Anda melakukannya, keyboard perangkat lunak akan muncul, dan Anda dapat mulai mengetik.

Tampil dengan keyboard QWERTY berukuran penuh dengan touchpad, keypad numerik dan dukungan bahasa internasional untuk memberikan pengguna pengalaman yang sama dari keyboard fisik tradisional dan fitur input teks prediktif untuk mengetik, dll

Acer Iconia dual layar dilengkapi dengan system windows terbaru n Intel Core i5-480m, i5-560M dan prosesor i5-580M, 320/500/640/750GB hard drive, Memory DDR3 4GB, menampilkan 14-inch Multi-Touch di 1366 × 768 resolusi, Intel HD grafis dengan RAM 128MB, VGA / HDMI output, S / PDIF interface, 2 USB port, satu USB jack, built-in microphone, Bluetooth 3.0 HS, dan Acer webcam CrystalEye.

Konektivitas pada Touchbook ICONIA dalam port USB 3.0, dua port 2.0, HDMI, Integrated 3G WWAN, 802.11 b / g / n WiFi, gigabit Ethernet, dan juga dilengkapi dengan baterai empat sel yang mampu bertahan cukup lama, Acer Iconia ini akan dipasarkan dengan harga sekitar Rp. 7 juta dengan garansi satu tahun dengan Windows 7 Home Premium 64-bit OS.

Jumat, 07 Januari 2011

Dell luncurkan Laptop mini terbaru

 Tren laptop superkecil tampaknya bakal terus berlanjut. Pabrikan komputer portabel asal Amerika Serikat, Dell, belakangan ikut merilis seri laptop ultra kompak dengan nama Inspiron Mini 9. Sesuai dengan namanya, laptop itu berdimensi cukup kecil. Hanya sebesar 22,8 x 17 x 3 cm. Beratnya hanya sekitar 1 kg. Penampil gambar menggunakan layar glossy LED berukuran 8,9 inci.

 Prosesornya menggunakan Intel? AtomTM berkapasitas 1,6 GHz, 512 kb L2 cache, dan 533 MHz FSB. Peranti tersebut sudah dilengkapi dengan Wi-Fi 802,11g mini-card dan tiga slot USB 2,0. Untuk menunjang kenyamanan berinternet, Dell Inspiron Mini 9 juga dilengkapi dengan baterai Li-Ion yang tahan dipakai hingga empat jam.

 Untuk seri laptop mini itu, Dell bekerja sama dengan situs penyimpan data bernama Box.net. Setiap pemilik Inspiron Mini 9 otomatis mendapatkan space penyimpanan data di situs tersebut sebesar 2 GB. Kapasitas itu masih bisa diekspan hingga mencapai 25 GB.

 Dell Inspiron Mini 9 tersedia dalam dua pilihan warna, obsidian black dan alpine white. Ada tiga pilihan kapasitas memori, yakni 4 GB, 8 GB, dan 16 GB. Untuk laptop mini tersebut, ada dua pilihan harga. Yakni, USD 399 (setara Rp 3,7 juta) untuk Inspiron Mini 9 bersistem operasi Windows XP, sedangkan USD 349 (setara Rp 3,24 juta) untuk versi Ubuntu Linux 8,04.

Kamis, 06 Januari 2011

Sony Luncurkan Lima DVD-Handycam Terbaru!

 Perkembangan teknologi rekam video telah memasuki tahap pencitraan gambar tinggi dengan media transfer yang makin praktis dan berkapasitas besar. Untuk memenuhi permintaan dari para pengguna video kamera, yang mayoritas telah beralih dari video kamera biasa ke video kamera DVD, Sony sebagai market leader, kembali mengembangkan teknologinya, dan meluncurkan lima Handycam® DVD model terbarunya yaitu: DCR-DVD905, DCR-DVD805, DVD755, DVD705 dan DVD605.
 
 Sony saat ini sedang memimpin pasar video kamera DVD dengan total penjualan 93% dari keseluruhan angka penjualan, dan untuk mempertahankan posisi ini, kami meluncurkan video kamera DVD kami yang menawarkan kepada anda kemudahan dalam pengambilan gambar, sharing video, dan kemudahan untuk memainkan hasil rekaman, dengan harga yang sangat sesuai dengan budget konsumen” disampaikan oleh Mr Tom Hamaguchi, General Manager dan Kepala Divisi Pemasaran Produk Digital Imaging di kantor pemasaran Sony untuk wilayah Asia Pasifik.

 Handycam® DVD keluaran terakhir saat ini, model DCR-DVD905 tidak akan melewatkan satupun kesempatan pengambilan photo atau gambar dan juga menangkap momen terbaik selama prosesi pernikahan berlangsung ataupun selama perjalanan anda ke Taj Mahal, dengan fungsi Dual mode recordingnya. Kamera ini mampu mengambil gambar dengan hasil resolusi tinggi dan foto dengan kualitas 4 mega pixel dengan hanya menekan satu tombol, dan juga termasuk penggunaan hasil resolusi VGA yang umumnya tersedia di banyak kamera video.

 Fungsi Smooth Slow Recording pada DCR-DVD905 mengurangi hasil gambar bergerak yang direkam yang mungkin nantinya akan terlalu sulit untuk ditangkap oleh mata penonton. DCR-DVD905 juga dilengkapi dengan teknologi baru ClearVid CMOS Sensor Imaging dan prosesor khusus pengayaan gambar untuk mendukung proses penciptaan gambar yang lebih cepat dalam menangkap gambar yang sangat berwarna-warni dan juga momen yang paling berkesan dalam format video. Konsumsi baterai yang hemat sangatlah mendukung ketahanan video untuk merekam lebih lama. Layar lebar LCD 3.5 inchi memberikan hasil contrast sebesar 1.6 kali dan tampilan layar yang lebih besar daripada panel LCD hybrid sebelumnya.

 Selain DCR-DVD905, Sony juga memiliki beragam produk kamera video DVD lainnya yang dapat diandalkan, termasuk model kelas menengah DCR-DVD805 dan DCR-DVD755 yang bisa merekam suara surround dan menghasilkan setting gambar yang lebih realistic, serta model dari kelas yang sama DCR-DVD605 yang menawarkan kemampuan pengambilan gambar dari jarak jauh dengan fasilitas 20x optical zoom.

Dengan fungsi Dolby Digital 5.1 Creator yang terdapat pada model DCR-DVD905, DCR-DVD805 dan DCR-DVD755, dapat dihasilkan suara dramatis saat kita memutar hasilnya pada perangkat system suara 5.1 channel digital home-theatre. Model ini sudah dilengkapi dengan mikrofon-wireless tambahan, ECM-HW1, yang bisa menangkap suara dari asalnya meskipun berada di lokasi yang berisik ataupun jauh dan merekam suara tersebut dengan hasil kualitas yang tinggi.

Untuk pengguna yang masih tergolong pemula, DCR-DVD705 dan DCR-DVD605 menyediakan fitur-fitur dasar dan mudah dimengerti. Model-model Handycam® DVD memiliki kemampuan DVD yang sangat luas yang bisa digunakan pada media DVD-R, DVD-RW dan DVD+RW. Dimana DVD+RW memungkinkan konsumen untuk langsung memutar hasil rekaman pada DVD player yang tersedia tanpa harus mengedit hasilnya terlebih dahulu.

Proses transfer dan penyimpanan gambar ataupun film sangat mudah dilakukan dengan Handycam® DVD ini karena keseluruhan model menggunakan system Memory Stick™ Duo yang baru (untuk model DCR-DVD905, DCR-DVD805, DVD755 and DVD705) yang membuat penyimpanan memori jadi lebih-lebih mudah. Handycam® DVD ini akan diluncurkan ke pasaran pada February 2006 dengan harga berkisar dari Rp 5,000,000 sampai Rp 10,000,000.

Rabu, 05 Januari 2011

Handroid Pad MI700, Tablet Android Buatan CSL Blueberry

 CSL yang dikenal sebagai vendor ponsel dengan brand “Blueberry” kali ini merilis tablet Android bernama Handroid Pad MI700. CSL merupakan brand lokal pertama yang merilis tablet dengan sistem operasi Android.
 Seperti dikutip dari kompas, Pasar toko aplikasi Android Market menunjukkan pertumbuhan yang menggembirakan. Prospek pertumbuhan pasar komputer tablet dan ponsel juga sangat positif. Minat kosumen terhadap tablet sangat tinggi dan mendorong pesaing-pesaing Apple meluncurkan produk serupa,” ungkap Chief Executive Officer CSL Blueberry Herman Janto.
Menurutnya, paket Handroid Pad MI700 yang ditawarkan dengan harga Rp 3.999.000,00 tersedia di 28 toko 3Store, gerai resmi CSL dan toko ponsel serta komputer mulai 3 November 2010.

 Untuk melakukan penjualan, CSL Blueberry menggandeng operator 3 (Tri) sebagai mitra bundling dengan perangkat tersebut. “Kami menyambut gembira kerja sama dengan Tri dan CSL Blueberry yang memadukan antara layanan data dari Tri dengan tablet telepon berteknologi tinggi dari CSL Blueberry,” ujar Surresh  Reddy, Chief Marketing Officer Tri.
Leonard menambahkan bahwa tablet ini sekelas dengan tablet Android lain yang berada di kisaran Rp 6 juta. Dari segi desain memang sangat menarik. Dimensinya 179,4 x110 x 11,5 mm yang dibalut oleh material stainless steel memadukan dua warna, yaitu hitam dan putih. Sebuah kamera 3,2 MP menyembul di punggung untuk kebutuhan pemotretan.
Tablet besutan CSL ini memiliki layar 7 inci dan menggunakan prosesor Qualcomm seri MSM 7227 ini telah memakai OS Android versi 2.2 alias Froyo. Sementara memorinya 512 MB ROM dan 512 MB RAM, plus cadangan memori eksternal microSD yang mereka klaim dapat di expand sampai 16 GB.
Sedangkan mengisi posisi kamera, CSL menyematkan dual Kamera : VGA Camera menghadap depan dan 3.2 Mpix Autofocus Camera di bagian belakang Handroid Pad MI700.
Melengkapi ketajaman tablet Androidnya CSL juga membekali Handroid Pad MI700 dengan dengan kemampuan menelpon, WiFi dengan dukungan Tethering & Portable Hotspot serta dukungan 3G.
Jika anda menjelajah situs global CSL, anda akan menemukan perangkat tablet CSL Spice MI700 DroidPad. Perangkat inilah yang di negri kita diperkenalkan sebagai Handroid Pad CSL MI700.
Memakai jaringan GSM dan UMTS pada frekuensi 900/1900/2100 MHz. Juga alternatif memakai jaringan Wi-Fi untuk koneksi nirkabel. Seperti pula layar pada tablet sejenis, MI700 telah menggunakan teknologi kapasitif dengan resolusi 400 x 800 pixel. Namun, kerapatan warnanya masih memakai 65.000 warna.
Fasilitas audio sanggup membaca berbagai format seperti “Perannya tidak hanya untuk kebutuhan akses internet (browsing, unduh aplikasi, chatting, social networking, dll), tetapi juga telefoni (tentu disarankan menggunakan handsfree), pun sebagai router Wi-Fi layaknya Mi-Fi yang pernah kami tulis beberapa minggu lalu. Dengan begitu, tablet yang memiliki fasilitas G-Sensor ini dapat berfungsi selayaknya sebuah hotspot, tetapi tentu dengan jumlah perangkat yang terhubung terbatas.

Sumber: http://www.teknologinet.com/2010/11/handroid-pad-mi700-tablet-android-buatan-csl-blueberry.html

Rebel XSi, Seri Kamera DSLR Terbaru CanonSeri nomor model di bodi kamera biasanya menunjukkan tingkatan fitur yang dimilikinya. Namun anggapan tersebut salah jika Anda melihat seri kamera DSLR terbaru Rebel XSi, buatan Canon ini. Kamera ini merupakan kelanjutan dari seri Digital Rebel XT dan XTi yang sukses di pasaran. Anehnya, nomor model malah diturunkan dari XTi menjadi XSi. DSLR anyar ini memiliki resolusi 12,2 megapixel dan merupakan kamera penggabungan dari model EOS dan PowerShot. Yup, benarkah? Sisi belakang terdapat Live View LCD berukuran 3 inci. Jeroannya terpasang prosesor Digic III yang menghasilkan jepretan foto berkualitas. Dukungan ISo hingga 1600, 9 titik autofocus, dan 3,5 fps mode rapid fire merupakan fitur-fitur yang dimilikinya. Rebel XSi akan dipasarkan seharga US$ 800 (sekitar Rp 7,7 juta) termasuk lensa 18-55mm. Kapan masuk Indonesia dan berapa harga resminya, silakan tanya sendiri ke Datascrip.

 Seri nomor model di bodi kamera biasanya menunjukkan tingkatan fitur yang dimilikinya. Namun anggapan tersebut salah jika Anda melihat seri kamera DSLR terbaru Rebel XSi, buatan Canon ini.

  Kamera ini merupakan kelanjutan dari seri Digital Rebel XT dan XTi yang sukses di pasaran. Anehnya, nomor model malah diturunkan dari XTi menjadi XSi. DSLR anyar ini memiliki resolusi 12,2 megapixel dan merupakan kamera penggabungan dari model EOS dan PowerShot. Yup, benarkah?

 Sisi belakang terdapat Live View LCD berukuran 3 inci. Jeroannya terpasang prosesor Digic III yang menghasilkan jepretan foto berkualitas. Dukungan ISo hingga 1600, 9 titik autofocus, dan 3,5 fps mode rapid fire merupakan fitur-fitur yang dimilikinya.
 Rebel XSi akan dipasarkan seharga US$ 800 (sekitar Rp 7,7 juta) termasuk lensa 18-55mm. Kapan masuk Indonesia dan berapa harga resminya, silakan tanya sendiri ke Datascrip.

Sumber: